PEMDES SARIMANGGU MENYALURKAN BLT DARI DANA DESA MENDAPAT SOROTAN POSITIF DARI WARGA PENERIMA MANFAAT

Table of Contents

DENIINDO KABUPATEN TASIKMALAYA, 17 Nopember 2025 - Pemdes Sarimanggu menyalurkan bantuan langsung tunai (BLT) dari dana desa tahap dua kepada warga yang berhak menerima, penyaluran bantuan  tersebut di sambut antusias warga khususnya penerima manfaat 

Kepala desa Sarimanggu Indra Nuryana menyatakan bahwa penyaluran  BLT dari dana desa tahap dua ini merupakan salah satu upaya  pemerintah desa untuk membantu warga yang tidak mampu  terutama lansia  kami ingin membantu warga yang sangat membutuhkan  sehingga mereka dapat memenuhi kebutuhan dasar mereka   ujarnya 


Bantuan BLT ini di berikan  49 warga desa sarimanggu  yang telah diverifikasi dan di validasi oleh pemerintah desa  setiap penerima bantuan  sebesar  300 000 perbulan selama 4 bulan jadi total yang di terima oleh  warga sebesar Rp  1.200.000,- dari bulan Juli sampai  Oktober  dengan total anggaran  keseluruhan sebasar Rp 58 000,000  lima puluh delapan juta dari dana desa  tahap dua anggaran 2025.


Warga desa Sarimanggu bernama Bu Icih salah seorang  penerima manfaat menyampaikan bahwa bantuan ini  sangat membantu dirinya dan keluarganya terima kasih kepada pemerintah desa  yang telah membantu  kami bantuan ini sangat  berarti bagi kami, ujarnya.

Penyaluran bantuan BLT dari dana desa tahap dua tahun anggaran 2025 ini diharapkan dapat membantu  warga desa Sarimanggu untuk memenuhi kebutuhan dasar mereka dan meningkatkan kesejahteraan (TATANG).

Posting Komentar

Iklan