GAPOKTAN MEKARTANI DARI KELURAHAN SETIAMULYA, IKUT MEMERIAHKAN ACARA HUT KOTA TASIKMALAYA KE 24
Table of Contents
DENIINDO KOTA --- TASIKMALAYA Gapoktan Mekartani kelurahan Setiamulya ikut dalam kegiatan Hari Ulang Tahun Kota Tasikmalaya di lapangan Situ Cibeureum kecamatan Tamansari Kota Tasikmalaya di hadiri Walikota Tasikmalaya Viman Alfarizi Ramadani dan Wakil Walikota Tasikmalaya.Rd Diki Chandra.
Berbagai atraksi dan kreasi seni di tampilkan di acara tersebut untuk meramaikan hari jadi kota Tasikmalaya yang ke 24.
Ke ikut sertaan Gapoktan Mekartani dinisiasi oleh Pak Suryana di kelurahan Setiamulya kecamatan Tamansari kota Tasikmalaya Jawa barat.
Saat ditemui wartawan, beliau mengatakan.
"Gapoktan Mekartani selalu terdepan dalam kegiatan acara, kami menyajikan sayuran yang segar dan masih pres yang di ambil langsung dari tempat langsung menanam, juga masih banyak yang ingin kami tanam, hanya keterbatasan kami tidak memiliki peralatan sebagai penunjang kami berharap Dinas terkait memberikan kelompok tani kami alat moderen untuk menanam sayuran supaya produksi kami dapat meningkat" ujarnya.
Stan Gapoktan Mekartani alhamdulilah cukup menyita perhatian para kaum ibu - ibu yang ingin belanja sayuran di kegiatan acara Milangkala kota Tasikmalaya yang bertempat di situ Cibeureum kecamatan tamansari kota Tasikmalaya.
Gapoktan Mekartani yang dipimpin oleh Pak Surnarya selalu aktip di setiap acara yang di selenggarakan oleh Pemerintah di Kota Tasikmalaya.
Sayur mayur yang di jajakan oleh kelompok Gapoktan Mekartani kelurahan Setiamulya cukup segar langsung dari lokasi, menjadi perhatian khusus Pemerintah Pusat dan Daerah supaya hasil dari pertanian bisa meningkatkan perekonomian warga untuk bisa di jual kepasar (IMAN MAULANA).
Posting Komentar